Pemanfaatan Teknologi Digital sebagai Penguatan Literasi Dalam Bidang Pendidikan dan Dampak Bagi Masyarakat
Dewasa ini perkembangan teknologi digital mengalami peningkatan yang sangat pesat. Inovasi dan kecanggihan yang terus dikembangkan akan sangat membantu kehidupan manusia. Teknologi telah mempengaruhi dan mengubah manusia dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga kehidupan masyarakat Indonesia saat ini tidak terlepas dari teknologi digital.
Teknologi disebut sebagai suatu yang mampu memberikan kemudahaan dalam berbagai aspek. Salah satunya dalam hal pendidikan, teknologi juga memberikan pengaruhnya yang cukup besar. Pemanfaatan teknologi digital di sekitar kita yang dapat menjadi fokus masyarakat Indonesia yakni teknologi digital sebagai media E-Learning yang terjangkau dan menyeluruh. Pemanfaatan teknologi digital ini dapat dimanfaatkan sebagai pengolah data menjadi informasi dengan memproses, menyajikan, dan mengelola informasi pembelajaran. Pada masa pandemi Covid-19 yang saat ini terjadi memaksa percepatan di sektor pendidikan dengan pembelajaran jarak jauh.
Beberapa manfaat dari penggunaan teknologi pada pendidikan telah dirasakan bukan hanya oleh siswa saja, tetapi juga oleh tenaga pendidik. Berikut di antara manfaatnya:
- Sebagai media pendukung pembelajaran
Dalam kegiatan belajar mengajar, tidak jarang jika siswa merasa jenuh dengan materi pelajaran yang disampaikan secara monoton. Dengan kehadiran teknologi, sekarang tenaga pendidik mampu membuat cara alternatif dalam mengajar supaya lebih interaktif, sehingga siswa pun jadi tidak merasa jenuh pada saat belajar. Misalnya, menampilkan materi pelajaran melalui slide presentasi ataupun video-video yang mengundang siswa lebih fokus belajar.
- Media Pendukung Pelajaran
Pendidikan yang tidak berjalan secara maksimal juga tidak akan memberikan dampak yang baik pula. Dengan adanya teknologi menjadi salah satu jalan untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Terutama kualitas pendidikan dalam negeri.
Dengan kemajuan teknologi terciptalah metode-metode baru yang dapat dengan mudah dipahami dan sistem pembelajaran tidak harus melalui tatap muka. Pemenuhan kebutuhan akan fasilitas pendidikan dapat dipenuhi dengan cepat.
- Media Belajar tak terbatas
Dalam kondisi yang seperti ini, teknologi berhasil menjadi media yang memungkinkan para siswa dan guru untuk melakukan proses belajar mengajar tanpa bertatap muka secara langsung. Guru dan murid bisa bisa melakukan proses belajar mengajar dengan jarak jauh melalui video conference serta mengirim tugas dan materi lewat group chatting.
Pada kegiatan KKN Tematik ini saya memanfaatkan teknologi digital sebagai penguatan literasi dalam bidang pendidikan. Mulai dari membuat video pembelajaran mengenai materi pakaian berupa proses membuat baju yang didesain sederhana tetapi tetap menarik, membuat poster untuk mengenal macam-macam indera, membuat poster untuk mengenal macam-macam profesi, dsb. Kegiatan tersebut dilakukan pendampingan melalui video conference dan lewat group chatting.
Adapun pemanfaatan teknologi digital lainnya yaitu penguatan literasi di lingkungan masyarakat. Kegiatan yang dilakukan yaitu mendampingi masyarkat dalam acara webinar melalui video conference zoom meeting. Hampir seluruh tema dari webinar tersebut adalah tentang kebudayaan dan kewargaan. Beberapa masyarakat memberi tanggapan pada kegiatan tersebut, ada yang merasa senang bisa berdiskusi dan mendapatkan ilmu baru tentang kebudayaan. Melalui video conference tersebut kita bisa berkomunikasi dengan banyak orang, berdiskusi bersama pembicara yang sangat berpengalaman dibidangnya. Tidak harus datang ketempat untuk mengikuti acara tersebut, hanya melalui video conference saja kita sudah bisa mendapatkan ilmu dan berkomunikasi dengan banyak orang di daerahnya masing-masing.
Jadi, dengan adanya teknologi digital tentunya akan sangat membantu dalam penguatan literasi dibidang pendidikan dan dampak bagi masyarakat. Teknologi digital dapat membangun kreatifitas yang sangat diperlukan dalam teknologi informasi. Banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan apabila teknologi dipakai dengan baik dan pastinya semakin meningkatkan kualitas pendidikan masyarakat Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar